Apa itu Deadlift?
Deadlift atau dalam bahasa Indonesia dikenal dengan nama “angkat maut”, merupakan latihan kekuatan tubuh untuk melatih otot bagian bawah tubuh. Gerakan ini membutuhkan barbell, tetapi Anda bisa menggunakan dumbbell untuk lebih memudahkan dalam melakukan gerakan ini. Dalam olahraga powerlifting, salah satu gerakan yang dilakukan adalah deadlift.
Deadlift merupakan salah satu gerakan untuk membentuk masa otot terutama bagi body builder. Melakukan deadlift dengan pose yang benar akan membantu keseharian Anda dalam mengangkat benda-benda berat dan mencegah cedera. Anda akan merasakan manfaat pada otot bokong dan paha Anda.
Cara melakukan Deadlift
- Berdiri tegak dengan kaki sedikit terbuka selebar bahu dan letakkan barbell di depan kaki Anda.
- Jongkok dan tekuk lutut Anda sambil tetap berusaha meluruskan punggung, kemudian pegang barbell dengan kedua tangan Anda.
- Berdiri tegak sambil membusungkan dada pelan-pelan sambil membuang nafas, pastikan posisi barbell di depan.
- Kembali jongkok dan turunkan barbell mendekati lantai sambil menarik nafas.
- Kembali ke urutan nomor 3 dan ulangi kembali gerakannya.
Catatan
- Pastikan punggung Anda jangan ditekuk membungkuk, usahakan tetap tegak dan lurus dengan cara menonjolkan bokong Anda.
- Gunakan barbell yang ringan terlebih dahulu, jangan langsung yang berat.
- Jangan melakukan gerakan ini apabila Anda memiliki sakit di punggung bawah (lower back pain)