Baik kaum pria maupun wanita, umumnya sangat menginginkan untuk memiliki berat badan ideal. Terlebih lagi, memiliki berat badan yang ideal juga sangat menunjang kesehatan tubuh dan terhindar dari segala risiko penyakit tertentu. Bagi Anda yang berkeinginan untuk memiliki berat badan ideal, tidak ada salahnya mencoba menerapkan diet rendah kalori di rumah. Lantas bagaimanakah tips dalam menjalankan diet sehat rendah kalori tersebut, simak ulasan pentingnya di artikel berikut.
Sekilas definisi tentang diet sehat rendah kalori
Perlu Anda ketahui, bahwa menjalankan diet sehat rendah kalori sendiri umumnya berkaitan dengan diet & nutrisi. Sebelum membahas mengenai tata cara melakukan diet sehat menurunkan berat badan tersebut, Anda perlu tahu pengertian di dalamnya. Disini dikatakan, bahwa diet sehat rendah kalori merupakan sebuah upaya yang dilakukan seseorang dalam membatasi total jumlah kalori hariannya. Biasanya, pembatasan jumlah kalori disini yaitu sekitar 800 sampai dengan 1200 Kkal per harinya pada saat sarapan, makan siang dan makan malam, termasuk ketika seseorang memakan camilan.
Ketika akan berencana menerapkan pola diet sehat rendah kalori tersebut, umumnya seseorang perlu mengonsumsi beberapa makanan tertentu di dalamnya. Dimana, makanan yang dikonsumsi tersebut umumnya tetap mengandung nutrisi yang baik dan dibutuhkan oleh tubuh meskipun kadar kalorinya rendah. Adapun beberapa makanan yang sangat direkomendasikan dalam menerapkan pola diet sehat rendah kalori, di antaranya yakni sebagai berikut:
- Telur
- Kentang
- Dada ayam
- Aneka varian buah beri
- Semangka
- Udang
- Kacang hijau
- Bayam
Bagaimana tips dalam menjalankan diet rendah kalori untuk menurunkan berat badan?
Jika tadi sudah mengetahui definisi dan daftar makanan apa saja yang bisa dikonsumsi, maka selanjutnya Anda juga perlu tahu mengenai bagaimana tips dalam menerapkan program diet sehat rendah kalori tersebut. Anda disini perlu tahu, bahwa diet sehat rendah kalori sendiri, umumnya bisa dilakukan dengan cara mengubah pola hidup sehat dan pola makan sehari – hari. Adapun beberapa tips penting dalam menjalankan diet sehat rendah kalori, di antaranya sebagai berikut:
- Mengurangi asupan makanan yang mengandung karbohidrat.
Tips diet sehat yang pertama kali dilakukan, yaitu dengan mengurangi asupan makanan yang mengandung karbohidrat. Terlebih lagi, cara tersebut juga sangat efektif dalam membantu menurunkan berat badan dibandingkan dengan diet rendah lemak. Selain itu, upaya yang dilakukan ini juga bisa membantu seseorang menurunkan kadar gula dalam darah dengan baik. - Mengonsumsi lebih banyak protein.
Kemudian, Anda juga perlu mengonsumsi lebih banyak protein dalam menunjang keberhasilan program diet tersebut. Hal ini penting dilakukan, dikarenakan protein umumnya akan menjadikan seseorang merasa kenyang dalam jangka waktu lama. Mengonsumsi lebih banyak protein, umumnya juga dapat membantu dalam meningkatkan sistem metabolisme dalam tubuh agar bisa lebih cepat terjadi proses pembakaran lemak. - Menghindari minuman dengan kadar soda berlebihan dan jus kemasan.
Menghindari minuman bersoda dan jus buah kemasan, juga merupakan upaya terbaik yang bisa seseorang lakukan untuk dapat membantu menurunkan berat badan. Sebab jika mengonsumsi minuman dengan kadar soda dan jus buah kemasan tersebut, dikhawatirkan akan menimbulkan obesitas. Jadi, sebaiknya disini Anda mulailah berganti minuman jus buah murni tanpa tambahan gula. - Berolahraga secara rutin dan teratur.
Yang tidak kalah penting untuk dilakukan ketika program diet sehat rendah kalori, yaitu pastikan juga Anda untuk berolahraga secara rutin dan teratur. Pasalnya selain melakukan diet kalori, olahraga juga dibutuhkan dalam membantu proses pembakaran dalam tubuh. Sehingga hal tersebut akan menjadikan massa otot tubuh berkurang serta menjadikan metabolisme di dalam tubuh menjadi meningkat secara signifikan.
Dengan menerapkan beberapa tips diet rendah kalori di atas, tentunya akan membantu dalam menurunkan berat badan secara efektif. Sehingga, bukan tidak mungkin Anda akan memperoleh berat badan ideal sesuai yang diinginkan.